Inflasi (m-to-m) gabungan delapan kota Jawa Timur Agustus 2023 sebesar 0,11 persen - Badan Pusat Statistik Kabupaten Pasuruan

Publikasi Kabupaten Pasuruan Dalam Angka 2025 sudah tersedia dan dapat diakses disini - untuk Layanan Pengaduan BPS Kabupaten Pasuruan silakan menghubungi kami di nomor 0343-423420 (Phone-call) atau 0812-9090-3514 (WA only) pada hari dan jam kerja.

Mohon Partisipasinya dalam Survei Kebutuhan Data Tahun 2025, klik link berikut http://s.bps.go.id/3514-SKD2025

Inflasi (m-to-m) gabungan delapan kota Jawa Timur Agustus 2023 sebesar 0,11 persen

Inflasi (m-to-m) gabungan delapan kota Jawa Timur Agustus 2023 sebesar 0,11 persenUnduh Berita Resmi Statistik
Tanggal Rilis : 8 September 2023
Ukuran File : 3.98 MB

Abstraksi

Download Bahan Tayang
Download Infografis
Abstraksi
  • Inflasi year on year (y-on-y) gabungan delapan kota Agustus 2023 sebesar 4,13 persen. Tingkat inflasi month to month (m-to-m) gabungan 8 kota Agustus 2023 sebesar 0,11 persen dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 116,21.
  • Inflasi y-on-y terjadi karena adanya kenaikan harga yang ditunjukkan oleh naiknya sebagian besar indeks kelompok pengeluaran, yaitu: kelompok makanan, minuman dan tembakau sebesar 5,16 persen; kelompok pakaian dan alas kaki sebesar 2,90 persen; kelompok perumahan, air, listrik, dan bahan bakar rumah tangga sebesar 1,85 persen; kelompok perlengkapan, peralatan dan pemeliharaan rutin rumah tangga sebesar 3,02 persen; kelompok kesehatan sebesar 3,96 persen; kelompok transportasi sebesar 9,00 persen; kelompok rekreasi, olahraga, dan budaya sebesar 1,85 persen; kelompok pendidikan sebesar 2,24 persen; kelompok penyediaan makanan dan minuman/restoran sebesar 4,41 persen; dan kelompok perawatan pribadi dan jasa lainnya sebesar 4,52 persen. Sementara kelompok pengeluaran yang mengalami penurunan indeks, yaitu: kelompok informasi, komunikasi, dan jasa keuangan sebesar 0,12 persen.
  • „Pada level kota, Inflasi y-on-y Agustus 2023 tertinggi terjadi di Sumenep sebesar 4,72 persen dengan IHK sebesar 117,35 dan terendah terjadi di Madiun sebesar 3,16 persen dengan IHK sebesar 113,87.
  • „Tingkat inflasi y-on-y Agustus 2023 komponen energi sebesar 12,06 persen, secara m-to-m mengalami inflasi sebesar 0,04 persen.
  • „Tingkat inflasi y-on-y Agustus 2023 komponen bahan makanan sebesar 4,68 persen, secara m-to-m mengalami deflasi sebesar 0,16 persen.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Pasuruan (BPS-Statistic of Pasuruan Regency)

Jl. Sultan Agung No. 42 Pasuruan

Telp 0343-427420 Faks 0343-427420

Email : bps3514@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik