Rapat Diseminasi dan Pelayanan BPS Kabupaten/Kota se-Jawa Timur - News - BPS-Statistics Indonesia Pasuruan Regency

Publikasi Kabupaten Pasuruan Dalam Angka 2025 sudah tersedia dan dapat diakses disini - untuk Layanan Pengaduan BPS Kabupaten Pasuruan silakan menghubungi kami di nomor 0343-423420 (Phone-call) atau 0812-9090-3514 (WA only) pada hari dan jam kerja.

Mohon Partisipasinya dalam Survei Kebutuhan Data Tahun 2025, klik link berikut http://s.bps.go.id/3514-SKD2025

Rapat Diseminasi dan Pelayanan BPS Kabupaten/Kota se-Jawa Timur

Rapat Diseminasi dan Pelayanan BPS Kabupaten/Kota se-Jawa Timur

July 30, 2024 | Other Activities


Selasa (30/7), Tim Diseminasi BPS Kabupaten Pasuruan mengikuti kegiatan rapat diseminasi dan pelayanan BPS Kabupaten/Kota se-Jawa Timur yang diselenggarakan oleh BPS Provinsi Jawa Timur. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik di lingkungan BPS.

Agenda pertama pada pertemuan kali ini yaitu sharing knowledge yang disampaikan oleh Ibu Nur Rahayu Ningrum, Service Quality Officer dari Bank Mandiri dengan materinya yang sangat menarik terkait bagaimana dan apa saja yang dapat dilakukan untuk menciptakan service excellent atau pelayanan yang memuaskan dan berintegritas kepada pengguna data. Selain pemaparan materi, dalam kesempatan tersebut juga dilakukan praktek secara langsung untuk mengaplikasikan teori yang disampaikan.

Agenda lain yang tidak kalah menarik yaitu soft launching PST Digital (Halo PST) yang merupakan inovasi terbaru dalam meningkatkan aksesibilitas dan pelayanan kepada masyarakat dengan memanfaatkan teknologi digital sehingga pelayanan nantinya dapat lebih efektif dan efisien. Selanjutnya acara ditutup dengan rapat diseminasi untuk menyelaraskan strategi dan berbagi informasi penting terkait program dan kebijakan terbaru.

Semoga dengan mengikuti kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan di BPS Kabupaten Pasuruan menjadi lebih baik.

BPS Kabupaten Pasuruan Bersatu, Bergerak, Berkarya dan Berprestasi 💪

#BPSKabupatenPasuruan
#bps
#datamencerdaskanbangsa
#badanpusatstatistik
#pasuruanmaslahat
#pasuruan
Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Pasuruan (BPS-Statistic of Pasuruan Regency)

Jl. Sultan Agung No. 42 Pasuruan

Telp 0343-427420 Faks 0343-427420

Email : bps3514@bps.go.id

logo_footer

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia